Puncak Acara LDKS OSIS Periode 2023 Diadakan di Ulu Langat, Malaysia

Berita Utama Kesiswaan

Loading

Kuala Lumpur-SIKL: Setelah beberapa hari mengikuti berbagai materi yang berhubungan dengan keorganisasian dan kepemimpinan di lingkungan sekolah, mseluruh anggota OSIS dan perwakilan MPK,m Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, mengikuti acara kemuncak di King Fisher Resort, Ulu Langat, Selangor, 10-11 Februari 2023.

Acara yang turut ditinjau oleh Kepala SIKL Friny Nap[asti, M.Pd tersebut, diikuti oleh 39 anggota OSIS dan MPK. Turut hadir Ketua Panitia Pelaksana LDKS 2023 Taufiq Hasyim Salengke, Pembina OSI/MPK Isa Suhada dan Nina Andini, para pemateri, Nunik Wahyuni dan Deany Yasir Wirya, dan pendamping lainnya Bpk. Dwi Hatmoko, Bpk. Muhajir. Dan dan Bpk Ebta Sitanggang.

Materi yang disampaikan di sekolah, adalah kepemimpinan oleh ibu Friny Napasti, M.Pd., materi keorganisasin disampaikan oleh ibu Nunik Wahyuni, M.Pd., materi baris berbaris disampaikan oleh Drs. Sudirman, dan materi bela negara disampaikan oleh Drs. Maftuhin.

Sementara itu, Bpk. Deany Yasir Wirya menyampaikan materi Dinamika Kelompok di Ulu Yam. Peserta LDKS juga mendapat materi tambahan lainnya dari ketua panitia dan juga pembina OSIS/MPK.

Ketua OSIS SIKL priode tahun 2023 Adib Iad Madany mengatakan bahwa mereka merasa senang bisa menerima berbagai materi terkait kepemimpinan dan keorganisasian selama hampir seminggu yang berlangsung di sekolah dan Ulu Langat.

Hal senada juga akui oleh Wakil OSIS Rhea di sela-sela kegiatan di Ulu Langat. “Ini adalah pengalaman berharga bagi kami semua yang jarang melakukan aktivitas di alam terbuka. “Rasanya lengkap, karena selain menerima materi, kami diberi kesempatan beraktivitas bebas untuk membangun keakraban sesama teman dan kedekatan dengan alam,” ujar Rhea.

Selama di Ulu Langat, pembina dan anggota OSIS/MPK, semuanya secara bersama-sama mengadakan kegiatan ibadah, diskusi, bermain, dan bahkan masak bersama untuk keperluan semua peserta LDKS. (THS)