SISWA SMP-SIKL Adakan Kunjungan Belajar ke Pos Besar Malaysia

Berita Utama Kesiswaan

Loading

Kuala Lumpur-SIKL: Sekitar 50 siswa Sekolah Indonesia Kuala Lumpur kelas 7.1 dan 7.2 SMP, melakukan kunjungan belajar ke Pos Besar Malaysia, Jumat (3/2). Kegiatan yang bertema “Berkirim Surat via POS” ini, didampingi oleh guru bahasa Indonesia SIKL, Bpk. Isa Suhada.

Acara ini bertujuan, sebagai bentuk implementasi dalam pembelajaran bahasa Indonesia bagi siswa jenjang SMP. “Kami ingin mendidik siswa dapat berkomunikasi secara efektif dan santun melalui surat,” jelas Bpk. Isa Suhada.

Dari pengakuan guru pendamping, para peserta sangat berkesan dan antusias, karena ini adalah pengalaman pertama mereka berkirim surat kepada teman/saudara.

“Ada pelajaran dan pengalaman tersendiri diperoleh para siswa, karena komunikasi yang dibangun selama ini menggunakan teknologi komunikasi. Jadi mereka merasa senang bisa melakukan praktek berkomunikasi melalui surat”. Papar Bpk. Isa.

Hal tersebut diungkapkan oleh seorang peserta siswa 7.1, Sarah Hanifa Falisha yang pada kesempatan tersebut, ia berkirim surat ke sahabatnya di Jakarta. “Saya senang bisa saling memberikan kabar melalui surat pos. Kami saling cerita tentang sekolah dan kegiatan lainnya. Saya juga tidak sabar mendapat balasan surat saya,” ujar Sarah.

Ungkapan senada juga disampaikan oleh Nur Syafina dari kelas 7.2 yang berkirim surat ke teman di Jambi, Sumatera.
“Surat saya berisi cerita tentang masa kecil kepada teman, saling mendoakan,” Kusahnya. (THS)