Dubes KBRI KL resmikan gelanggang futsal SIKL

Berita Utama

Loading

Sekolah Indonesia Kuala lumpur (SIKL) kembali melengkapi sarana pendidikan berupa Gelanggang Olahraga/Lapangan Futsal seiring diresmikan oleh Duta Besar RI untuk Kerajaan Malasyia Marsekal TNI (Purn) Herman Prayitno didampingi Wakepri Hermono sebagai pejabat pembuat komitmen pengadaan sarana tersebut.

Turut hadir dan memberikan sambutan Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Prof. Ari Purbayanto didampingi Kepala Sekolah SIKL H. Banjir Sihite sesaat sebelum keduanya melakukan serah terima jabatan berkaitan dengan berakhirnya masa jabatan Kepala Sekolah Kuala Lumpur (SIKL).

Dalam laporannya, Hermono sebagai pejabat pembuat komitmen menyatakan bahwa pembangunan gedung tersebut selama 5 bulan dan menelan dana sekitar RM 380 ribu. Beliau juga menyatakan bahwa tingkat keamanan lapangan didesain sedemikian rupa sehingga cedera siswa saat bermain bisa ditekan.

Dalam sambutannya, Dubes RI menyampaikan agar gelanggang tersebut dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk menciptakan generasi yang selain cerdas intelektual, emosional dan spiritual namun disertai dengan sehat jasmani dan rohaninya. “Saya orang yang berkeyakinan, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat”, imbuhnya.

Turut menyaksikan seluruh pejabat teras KBRI, guru/staf SIKL, Pengurus OSIS, dan unsur pelaksana proyek pembangunan gelanggang tersebut.

Rangkaian kegiatan diakhiri dengan pennguntingan pita oleh Ibu Herman Prayitno, disertai dengan tendangan bola pertama Dubes RI untuk kerajaan Malaysia ke gawang yang dijaga wakepri Bapak hermono, dan gemuruh “gooool” gemuruh merebak di gelanggang tersebut.

Leave a Reply